SELAMAT DATANG DI "BELAJAR NGAJI"

Jumlah Pengunjung

1 February 2020

HUKUM NUN MATI & TANWIN

Assalammu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Pengucapan nun mati atau tanwin ada yang harus jelas, ada yang harus samar, ada yang harus lebur, sehingga nun mati atau tanwin tersebut tidak tampak, dan ada pula yang berubah menjadi mim


  • Macam - macam Hukum Nun Mati dan Tanwin :


1. Izhar Halqi
Secara bahasa artinya jelas, sedangkan menurut ilmu tajwid adalah pembacaan nun mati atau tanwin sesuai dengan makhrojnya tanpa dighunnahkan apabila bertemu dengan salah satu huruf izhar.
Huruf - huruf nya yaitu : ( خ، ح، غ، ع، ه، ء)

2. Idgham
Secara bahasa artinya memasukkan, sedangkan menurut ilmu tajwid adalah pengucapan nun mati atau tanwin secara lebur ketika bertemu huruf - huruf idgham atau pengucapan dua huruf seperti dua huruf yang ditasydidkan. Idgham dibagi menjadi 2 yaitu :

a. Idgham Bi Ghunnah
Pembacaan idgham yang harus dighunnahkan.
Huruf - hurufnya yaitu : (ي، ن، م، و)

b. Idgham Bila Ghunnah
Pembacaan idgham yang tidak boleh dighunnahkan.
Huruf - hurufnya yaitu : (ل، ر)

3. Iqlab
Secara bahasa artinya merubah, sedangkan menurut istilah adalah apabila nun mati atau tanwin bertemu dengan ب, maka berubah menjadi مyang disertai ghunnah dan ikhfa.

4. Ikhfa
Secara bahasa artinya menutupi, sedangkan yang dimaksud disini adalah pengucapan nun mati atau tanwin ketika bertemu huruf - huruf ikhfa.
Huruf - hurufnya yaitu :
(ص، ذ، ث، ك، ج، ش، ق، س، د، ط، ز، ف، ت، ض، ظ)

Sekian Ilmu Yang Bisa Admin Sampaikan, Semoga Bisa Bermanfaat Untuk Anda

Wassalammu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Sumber :
Buku "Metode Al-Qosimi" oleh Abu Hurri Al-Qosimi Al-Hafidz

No comments:

Post a Comment

KISAH ABDULLAH BIN MAS'UD 2

Assalammu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Kemampuan yang Dimiliki Abdullah bin Mas’ud Ia memang hampir tidak pernah terpisah...